KELUARGA BESAR MAHASISWA (KBM) FEB UIKA BOGOR BERBAGI KEBAHAGIAAN DENGAN ANAK YATIM
Keluarga Besar Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ibn Khaldun Bogor menggelar santunan anak yatim dan buka bersama bertajuk Merajut Tali Silaturahmi Dengan Keindanhan Berbagi, Sabtu (23/4).
Acara ini digelar di Gedung aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ibn Khaldun Bogor, Kedung Badak Tanah Sareal, Kota Bogor.
Kegiatan ini dibuat sebagai bentuk syiar dan berbagi kebahagiaan bersama yatim dalam rangka memeriahkan bulan ramadhan yang penuh berkah, ujar Wakil Dekan 3 bidang Kemahasiswaan FEB UIKA, Hurriyaturrohman.
Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-qur’an pada pukul 15.20 wib dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari ketua pelaksana, Badan Eksekutif Mahasiswa, Dewan Perwakilan Mahasiswa serta Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan kemudian dilanjutkan dengan santunan yatim, ada games untuk menghibur anak yatim, kultum, ditutup dengan buka bersama dan do’a.
Santunan anak yatim didistribusikan kepada 50 anak yatim dari daerah sekitar kampus UIKA Bogor sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan kepada mereka yang membutuhkan, Sabtu (23/4)
Buka bersama yang dihadiri oleh anak yatim, mahasiswa-mahasiswi serta para alumni keluarga besar mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ibn Khaldun Bogor. Acara santunan anak yatim dan buka bersama ini di support oleh BEM dan ke-tiga himpunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Diantaranya Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen (HMJM), Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMMA), dan Himpunan Mahasiswa Jurusan Keuangan dan Perbankan (HMJKP), selain itu juga dari para donatur yang telah menyumbang semoga barokah dan bermanfaat bagi anak yatim.