Image

FEB READY FOR ISO

Pentingnya mutu pendidikan sangat diperlukan untuk meningkatkan kualitas dari sebuah lembaga pendidikan, begitu pula FEB UIKA Bogor memandang sangat perlu untuk terus meningkatkan kualitas mutu pendidikan sesuai dengan ketentuan dan kebutuhan yang sedang berkembang.

Diawali dengan terakreditasinya seluruh program studi dilingkungan FEB UIKA dan kebutuhan dari akreditasi yang diselenggarakan oleh LAMEMBA, maka pada tanggal  11 Mei 2022 telah dilaksanakan penandatanganan komitmen penerapan standar sistem manajemen mutu ISO 21001:2018  bertepatan dengan kegiatan halal bihalal keluarga besar Universitas Ibn Khaldun Bogor.

Kelengkapan berkas terus dilakukan oleh seluruh TIM ISO FEB UIKA Bogor, mulai dari pimpinan hingga bagian rumah tangga terus berbenah memenuhi data yang dibutuhkan. Bersinergi dengan seluruh pihak, baik dalam dan luar kampus untuk menyiapkan kelengkapan baik yang bersifat cetak ataupun digital demi tercapainya FEB yang unggul. FEB UIKA BOGOR ready for ISO. Insyaallah.