RAPAT DENGAR PENDAPAT (RDP) ASPIRASI FEB UIKA
Rapat dengar pendapat adalah sebagai wadah untuk menyuarakan aspirasi mahasiswa/mahasiswi FEB UIKA terkait dengan fasilitas dan akademik, disampaikan secara langsung kepada Dekan, Wadek I, Wadek II, dan Wadek III. Pada Hari Jum’at, 6 Oktober 2023 telah dilaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) Aspirasi yang diadakan oleh Komisi Advokasi DPM FEB UIKA Bogor dalam rangka untuk menyampaikan aspirasinya secara langsung kepada pihak fakultas. Diharapkan dalam rapat ini pihak fakultas mengetahui apa yang menjadi keluh kesah para mahasiswanya dan menemukan solusi bersama melalui kesepakatan bersama. RDP ini mengusung tema “Suarakan Aspirasimu Demi Terwujudnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang Lebih Unggul”.
Pendapat-pendapat yang disampaikan pada rapat dapat menjadi evaluasi bagi pihak fakultas untuk membuat kebijakan selanjutnya. Kegiatan dibuka oleh Haidar Nurwaskita selaku MC pada acara tersebut serta pembacaan ayat suci Al-Qur’an, selanjutnya sambutan dari Dekan FEB UIKA Bogor Ibu Hj. Titing Suharti, S.E., M.M. Serta sambutan dari ketua umum DPM yaitu Galih Rama Putra. Memasuki acara inti dipandu oleh moderator yaitu Jamaluddin An-Nashr. Dalam acara inti tersebut para mahasiswa dapat mengajukan aspirasinya lalu dijawab oleh Para Pihak Dekanat sesuai bidang yang dibahas. Fokus RDP ini membahas masalah Fasilitas dan Akademik. Acara berjalan dengan lancar sesuai dengan agenda acara yang telah dibuat.